GLO Inc Lick Stick in Banana and Cotton Candy

Hi everyone! Untuk kesekian kalinya aku akan mereview produk dari homemade cosmetics asli Indonesia karena semakin banyak produk kosmetik homemade. Nah kenapa sih cosmetics homemade menjadi tren dan digemari? Karena pastinya produknya lebih aman dan tidak mengandung kimia pengawet kosmetik seperti paraben. Setiap brand-brand kosmetik homemade memiliki keunikan dan kelebihan masing-masing tak terkecuali produk yang akan aku review yaitu lip balm dari brand GLO Inc.



GLo Inc Lick Stick in Banana and Cotton Candy

Lick Stick ini juga tersedia dalam varian lain :
Bubble Gum
Strawberry


Lick Stick dari GLO Inc saat masih baru masih tersegel dengan rapi ^^




Made by GLO Inc


Ingredients dari Lick Stick Banana & Lick Stick Cotton Candy
aku suka dengan design dari GLO Inc karena unik dan cute dan berwarna hitam packagingnya, beda dengan yang ada kebanyakan


untuk kedua variannya tidak berwarna (transparan)


panjang lick sticknya ^^

Aku jatuh hati dengan GLO Inc Lick Stick ini, aku suka dengan tekstur balmnya yang ringan dan nggak buttery banget cuma tetap bikin lembab, jadi aku suka menggunakannya sebelum menggunakan lip color lainnya, nggak merubah teksur dari lip color yang kamu gunakan misalnya kalau yang matte jika pakai lip balm gitu kan jadi nggak matte banget hasilnya karena efek moist dari lip balmnya, tapi kalau dari GLO Inc ini oke banget nggak mengubah hasil lip makeup yang kita gunakan.
Untuk aromanya sendiri aku suka banget sama keduanya, ringan tapi unik berbeda dengan lip balm-lip balm yang pernah aku gunakan terutama yang banana. Beneran yang banana aromanya seperti banana ice cream dan kalau cotton candynya aromanya sweet tapi nggak berlebihan. Packagingnya juga aku suka designnya karena unik dan berbeda dengan lip balm kebanyakan. Jadinya yang banana aku bawa di makeup pouch dan yang cotton candy di mejaku. Worth to try!


harga Lick Stick dari GLO Inc ini IDR 45.000

more info you can visit their IG :

You Might Also Like

0 comments